PENGARUH MOTIVASI KERJA, DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI KANTOR BUPATI TAPANULI UTARA
Abstract
Tujuan dalam Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor Bupati Tapanuli Utara. Lokasi penelitian dilaksanakan pada kantor Bupati Tapanuli Utara, dan yang menjadi objek penelitian adalah Bagian Organisasi. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 86 orang dengan menggunakan metode random. Dalam penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif dengan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan, motivasi memiliki pengaruh terhadap kinerja pegawai. Selain motivasi, disiplin juga memiliki pengaruh terhadap kinerja pegawai. Dengan demikian secara simultan atau bersamaan motivasi dan disiplin memiliki pengaruh terhadap kinerja pegawai pada Kantor Bupati Tapanuli Utara
Collections
- Manajemen [1191]