Pengaruh Model Pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) terhadap Kemampuan Komunikasi dan Kemampuan Koneksi Matematika Peserta Didik pada Materi Ajar Kubus dan Balok di Kelas VIII SMP Negeri 2 Binjai T. P. 2017/2018
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh yang signifikan dengan menggunakan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) terhadap kemampuan komunikasi dan koneksi matematika peserta didik pada materi ajar kubus dan balok di kelas VIII SMP Negeri 2 Binjai T. P. 2017/2018.
Jenis penelitian ini adalah penelitian quasi eksperimen dengan populasi penelitian yaitu seluruh siswa kelas VIII. Dengan teknik simple random sampling, diperoleh sampel penelitian kelas eksperimen (VIII-3). Instrumen yang digunakana adalah post test dari hasil belajar yang telah dilakukan uji validasi instrumen serta lembar observasi keterampilan proses siswa.
Hasil kemampuan komunikasi matematika peserta didik dengan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) diperoleh bahwa kedua variabel mempunyai hubungan linier yang positif dengan persamaan regresi Y ̂ = 8,839 + 0,915X. Pengaruh model pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) terhadap kemampuan komunikasi matematika peserta didik sebesar 71,167% dan sisanya 28,833% dipengaruhi oleh faktor lain. Hasil kemampuan koneksi matematika peserta didik dengan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) diperoleh bahwa kedua variabel mempunyai hubungan linier yang positif dengan persamaan regresi
Y ̂ = 9,939 + 0,888 X. Pengaruh model pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) terhadap koneksi matematika peserta didik sebesar 60,824% dan sisanya 39,176% dipengaruhi oleh faktor lain. Dari uraian diatas maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dengan menggunakan model pembelajaran Student Facilitator and Explaining (SFE) terhadap kemampuan komunikasi dan koneksi matematika peserta didik pada materi ajar kubus dan balok di kelas VIII SMP Negeri 2 Binjai T. P. 2017/2018.
Collections
- Pendidikan Matematika [663]