PELAKSANAAN PENANAMAN KARAKTER DISIPLIN DAN TANGGUNG JAWAB DALAM PROSES PEMBELAJARAN PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (PKN) DI SDN 1025275 PAYAGELI
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan penanaman pendidikan karakter disiplin dan tanggung dalam proses pembelajaran PKN di SDN 105275 Paya geli. Fokus penelitian yang diajukan adalah Pelaksanaan Penanaman karakter disiplin dan tanggung jawab melalui proses pembelajaran pkn sehingga peserta didik memiliki karakter yang sesuai dengan pilar-pilar pendidikan karakter.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Subjek penelitian adalah siswa/siswi, guru, kepala sekolah, bagian kesiswaan dan kurikulum beserta tenaga kependidikan. Menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan studi dokumen. Dalam menganalisis data peneliti menggunakan teknik analisa kualitatif dengan langkah-langkah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Adapun temuan penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan penanaman pendidikan karakter disiplin dan tanggung jawab dalam proses pembelajaran PKN di SDN 105275 Paya geli ini adalah mulai terbentuknya karakter disiplin dan tanggung jawab karna sebelum dimulainya pembelajaran, siswa/siswi diberikan nasihat-nasihat dan adanya seperti tanggung jawab yang diberikan guru kepada siswa/siswi sehingga di dalam diri siswa/siswi terbentuk karakter disiplin dan tanggung jawab seperti yang tertulis dalam kurikulum sekolah dan RPP guru.
Collections
- Ilmu Pendidikan [46]