STRATEGI GURU PKN DALAM PENGUATAN KARAKTER TANGGUNG JAWAB DI MASA PANDEMI COVID-19
Abstract
Pembelajaran yang dilakukan dari jarak jauh di masa pandemi Covid-19 menjadi tantangan tersendiri bagi guru pendidikan PKn. Guru harus mampu menciptakan lingkungan belajar untuk mengembangkan etika, tanggung jawab, dan karakter siswa. Penelitian ini menjelaskan tentang strategi guru pendidikan PKn dalam penguatan karakter tanggung jawab siswa di masa pandemi Covid-19. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi guru PKn dalam penguatan karakter tanggung jawab siswa di era pandemi Covid-19 adalah sebagai berikut: 1) melalui pembelajaran online dengan mengingatkan siswa tentang kesadaran dan tanggung jawabnya sebagai siswa, 2) melalui proses dan penilaian kehadiran, 3) melalui penilaian tugas berdasarkan ketepatan waktu pengiriman tugas, 4) mengkomunikasikan siswa secara pribadi untuk mengingatkan mereka untuk mengerjakan tugas, 5) mengomunikasikan orang tua melalui grup whatsapp orang tua terkait tugas siswa, dan 6) mengomunikasikan wali kelas.
Collections
- Ilmu Pendidikan [46]