PENGARUH ELEKTRONIC WORD OF MOUTH TERHADAP MINAT DAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERKUNJUNG PADA PULAU PUTRI SIBOLGA KABUPATEN TAPANULI TENGAH
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besarnya pengaruh variabel Elektronic word of mouth (e-wom) terhadap variabel minat dan variabel keputusan berkunjung terhadap Pulau Putri Sibolga Kabupaten Tapanuli Tengah.
Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitastif. Dalam penelitian ini data dikumpulkan dengan menyebarkan kuesioner secara offline dan online dengan menggunakan analisis data deskriptif dan purposive sampling terhadap 90 orang responden. Proses analisis data menggunakan bantuan perangkat lunak SPPS 20,0. Data yang dikumpulkan menggunakan kuesioner dengan satuan skala likert, dimana data di uji terlebih dahulu dengan mengguakan Uji Validitas dan Uji Reabilitas. Kemudian data analisis menggunakan path analysis (analisis jalur), Uji parsial (uji-t), dan Uji determinasi (R2).Hasil dari uji t variabel elektronic word of mouth berpengaruh positif terhadap minat, variabel elektronic word of mouth berpengaruh positif dengan keputusan berkunjung dan variabel minat berpengaruh positif terhadap keputusan berkunjung. Dari hasil pengujian koefisien determinasi (R2) variabel 1) elektronic word of mouth terhadap minat hanya sebesar 9,3% sedangkan sisanya 90,7% atau 0,907 dijelaskan oleh variabel lain. 2) koefisein determinasi (R2) variabel electronik word of mouth terhadap keputusan berkujung hanya sebesar 66,8% sedangkan sisanya 33,2% atau 0,332 dijelaskan oleh variabel lain. 3) koefisien determinasi (R2) variabel minat dan keputusan berkunjung hanya sebesar 7,7 % sedangkan sisanya 92,3% atau 0,923 dijelaskan oleh variabel lain yang tidak di teliti.
Collections
- Manajemen [1151]