ANALISIS FAKTOR- FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN BERWISATA DI AIR TERJUN GORBUS DESA SIBINTANG KABUPATEN TAPANULI TENGAH
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi kepuasan dalam berwisata. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif dengan menggunakan teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling yang terdiri dari 65 responden yang merupakan wisatawan yang pernah berkunjung ke objek wisata Air Terjun Gorbus Desa Sibintang. Dari hasil uji analisis regresi berganda variabel akomodasi wisata berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kepuasan berwisata sedangkan variabel daya tarik wisata dan transportasi wisata berpengaruh positif dan signifikan terhdap kepuasan berwisata. Hasi uji-f ( 36.424 > 2.750) menunjukkan bahwa daya tarik wisata, akomodasi wisata dan transportasi wisata secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan berwisata. Dari hasil pengujian koefesien determinasi (R2) = 0.642 berarti 64.2% keragaman varaibel kepuasan berwisata dapat di jelaskan oleh daya tarik wisata, akomodasi wisata, dan transportasi wisata. Sedangkan sisanya 35.8% dipengaruhi oleh variabel lain tidak di teliti. Dari uji diatas dapat diketahui bahwa variabel daya tarik wisata, akomodasi wisata, dn transportasi wisata dapat meningkatkan kepuasan berwisata.
Collections
- Manajemen [1151]