MOTIVASI PENGOBATAN PASIEN TUBERKULOSIS DITINJAU DARI DUKUNGAN PMO (ORANG TERDEKAT) DI PUSKESMAS SENTOSA BARU KOTA MEDAN TAHUN 2023
Abstract
Latar belakang : Kegagalan pasien Tuberkulosis dalam melakukan pengobatan ialah tingkat kepatuhan pasien minum obat yang menurun ini dipengaruhi karna pasien mudah bosan,putus asa dan tidak adanya motivasi untuk minum obat dengan teratur,yang dapat beresiko menghentikan pengobatan tanpa ada konsultasi yang dilakukan dengan dokter. Selain menjadi pengawas minum obat,keluarga juga dapat memberikan motivasi dan dukungan kepada penderita Tuberkulosis untuk mendukung keberhasilan pengobatan dengan cara selalu menunjukkan kepedulian,memberikan kasih sayang dan rasa simpati dalam proses penyembuhan pasien penderita tuberkulosis
Tujuan : Melihat hubungan dukungan PMO (Orang Terdekat) dengan motivasi dalam menjalani pengobatan pada pasien Tuberkulosis yang ada pada Puskesmas Sentosa Baru Di Kota Medan.
Metode : Desain penelitian yang digunakan adalah cross sectional dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan total sampling,dengan jumlah 92 orang responden pasien tuberkulosis paru di Puskesmas Sentosa Baru Kota Medan.
Hasil: Mayoritas pasien tuberkulosis paru berjenis kelamin laki-laki,tingkat pendidikan SMA dengan status pengobatan tahap lanjutan. Mayoritas PMO (orang terdekat) pasien tuberkulosis berstatus kerabat yaitu 33 orang (35.9%), motivasi pasien yang sangat baik dalam memproleh kesembuhan yaitu berjumlah 86 orang (93.5%).
Kesimpulan : Tidak adanya hubungan bermakna antara dukungan PMO orang terdekat terhadap motivasi pengobatan pasien Tuberkulosis paru di puskesmas Sentosa Baru Kota Medan.
Collections
- Pendidikan Dokter [415]