PENGARUH RASIO LIKUIDITAS, PROFITABILITAS DAN DIVIDEN TERHADAP HARGA SAHAM PADA PT. BANK DANAMON INDONESIA, TBK YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE (2015-2018)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Current Ratio, Net Profit Margin dan Dividen Pay Out Ratio terhadap Harga Saham PT. Bank Danamon Indonesia,Tbk. Berdasarkan hasil pengujian secara parsial diketahui bahwa CR memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap harga saham, NPM memiliki pengaruh negatif namun tidak signifikan terhadap harga saham dan DPR memiliki pengaruh negatif namun signifikan terhadap harga saham. hasil pengujian secara simultan diketahui bahwa CR, NPM dan DPR memiliki pengaruh signifikan terhadap harga saham. Hasil koefesien determinasi (R2) diketahui bahwa adalah 40,2% yang artinya Current Ratio (CR), Net Profit Margin (NPM) dan Dividen Pay Out Ratio (DPR) dapat menjelaskan perubahan harga saham sebesar 40,2%. Sedangkan sisanya 59,8% diterapkan oleh variabel diluar model penelitian ini.
Collections
- Manajemen [1151]