dc.description.abstract | Ayam Mirah adalah ayam berasal dari daerah Simalungun, yang di kembangbiakkan di kecamatan Tiga panah. Gen PRLR telah terseleksi sebagai gen kandidat untuk sifat mengeram karena merupakan bagian penting berfungsinya neuroendocrin yang menstimulir kejadian mengeram. Gen yang mengkode PRLR pada ayam terletak pada kromosom Z di intron 14 dan terdiri dari 15 ekson. Penelitian ini bertujuan untuk mendeteksi keragaman mutasi indel
79-bp gen prolaktin reseptor dan Mengkaji asosiasi mutasi tersebut dengan ukuran tubuh Ayam Mirah. Hasil penelitian menunjukkan terdapat mutasi 79-bp indel gen PRLR pada populasi ayam Mirah dengan ditemukannya dua genotype (II dan ID). Keragaman genetik gen PRLR pada ayam Mirah termasuk kurang signifikan (PIC = 0.157) sehingga tidak dapat digunakan untuk seleksi molekuler. Kedua genotype tersebut tidak berasosiasi dengan ukuran tubuh ayam Mirah. Namun, secara deskriptif, genotipe II memiliki nilai rata-rata ukuran tubuh pada bobot badan, panjang sayap, panjang jari tengah, panjang kaki, panjang paha atas, dan panjang paha bawah yang relative lebih tinggi dari genotipe ID. | en_US |