Pengaruh Pemanfaatan Perpustakaan Sekolah Dan Kemandirian Belajar Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Dasar Siswa Kelas X Akuntansi SMK Negeri 6 Medan Tahun Ajaran 2019/2020
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan perpustakaan sekolah dan bemandirian belajar terhadap prestasi belajar Akuntansi dasar siswa kelas X akuntansi SMK Negeri 6 Medan Tahun Ajaran 2019/2020”. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian survey dengan pendekatan Kuantitaif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas Kelas X Akuntansi SMK Negeri 6 Medan Tahun Ajaran 2019/2020. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Uji Normalitas, Uji Multikolinearitas, Analisis Regresi Linear Berganda, Uji Parsial (Uji-t) dan Uji Simultan (Uji F). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan perpustakaan sekolah dan kemandirian belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi belajar akuntansi dasar siswa, yang menunjukkan bahwa nilai t_hitung > 〖 t〗_tabel yaitu (3,690 > 1,664) dan nilai signifikansi (0,000 < 0,05), kemandirian belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi belajar akuntansi dasar siswa yang ditunjukkan dengan nilai perolehan yang menunjukkan bahwa nilai t_hitung > 〖 t〗_tabel yaitu (4,893 > 1,644) dan nilai signifikansi (0,000 < 0,05). Terdapat pengaruh positif pemanfaatan perpustakaan sekolah dan kemandirian belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar akuntansi dasar siswa dengan hasil persamaan regresi Y=12,972+0,362X1+0,485X2 dan koefisien determinasi 0,767
Collections
- Pendidikan Ekonomi [277]