hubungan penguasaan diksi terhadap kemampuan menceritakan kembali isi teks anekdot siswa kelasX SMA N 3 Tebing Tinggi Tahun Pembelajaran 2019/2020
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalah penguasaan diksi terhadapkemampuan menceritakan kembali isi teks anekdot siswa kelas X SMA N 3 Tebing Tinggi Tahun Pembelajaran 2019/2020. Penelitian ini bertujuan menggambarkan hubungan penguasaan diksi dengan kemampuan menceritakan kembali isi teks anekdot.
Populasi dalam penelitian ini adalah siswa/i kelas X SMA N 3 Tebing Tinggi Tahun Pembelajaran 2019/2020 yang terdiri dari 4 kelas yang berjumlah 147. Dari populasi tersebut ditetapkan sampel berjumlah 33 orang. Dengan pengujian korelasi . Untuk memperoleh data yang diperlukan digunakan tes pilihan berganda untuk penguasaan diksi dan tes performansi untuk kemampuan menceritakan kembali isi teks anekdot.
Dari anilisa yang diperoleh penguasaan diksi siswa sebelum menggunakan materi penguasaan diksi menunjukkan rata-rata siswa sebesar 71,07 sedangkan hasil menceritakan kembali sesudah menggunakan materi penguasaan diksi menunjukkan nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 73,21. Hasil uji hipotesisdengan uji t diperoleh thitung = 7,586 sedangkan nilai ttabel pada taraf signifikan α = 0,5 adalah 0,1543. Oleh sebab itu diperoleh thitung> ttabel (7,586 > 0,1543), maka hipotesis alterative (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak.
Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa menggunakan penguasaan diksi dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam menceritakan kembali isi teks anekdot.