ANALISIS PENGARUH PRODUK DOMESTIK BRUTO, SUKU BUNGA DAN INFLASI TERHADAP JUMLAH UANG BEREDAR DI INDONESIA TAHUN 2005-2021
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan pengaruh produk domestik bruto, suku bunga dan inflasi terhadap jumlah uang beredar di Indonesia. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah penelitian penjelasan dengan pendekatan kuantitatif, dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik Indonesia, Bank Indonesia dan dianalisis dengan model regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS versi 22.00. Fokus penelitian ini adalah perkembangan jumlah uang beredar di Indonesia Tahun 2005-2021.
Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program SPSS versi 22.00. Hasil uji F menunjukkan bahwa produk domestik bruto, suku bunga dan inflasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap jumlah uang beredar di Indonesia. Secara parsial produk domestik bruto berpengaruh positif dan signifikan terhadap jumlah uang beredar, suku bunga berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap jumlah uang beredar dan inflasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap jumlah uang beredar di Indonesia tahun 2005-2021.
Dari analisis data diatas maka pemerintah perlu memperhatikan PDB dengan cara meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berinvestasi, memperluas pertumbuhan perusahaan-perusahaan yang memproduksi barang dan jasa. Selain itu pemerintah juga dapat meningkatkan ekspor dan menurunkan impor. Cara yang bisa dilakukan adalah menekan inflasi dengan menaikkan tarif pajak untuk rumah tangga dan perusahaan akan mengurangi konsumsi, melakukan kebijakan diskonto pemerintah mengurangi jumlah uang beredar, menaikkan suku bunga agar masyarakat terdorong untuk menabung, dengan demikian JUB dapat berkurang dan inflasi dapat ditekan.
Collections
- Ekonomi Pembangunan [144]