ANALISIS ALIH KODE DAN CAMPUR KODE DALAM FILM 3 NAFAS LIKAS KARYA: TITIEN WATTIMENA
Abstract
Penelitian menggunakan kajian Sosiolinguistik merupakan ilmu antardisiplin sosiologi dengan linguistik. Sosiolinguistik adalah sebuah kajian yang menyusun teori-teori tentang hubungan masyarakat dengan bahasa. Bahasa memiliki perbedaan ragam bahasa yang diwujudkan dalam bentuk alih kode dan campur kode. Penelitian ini mendeskripsikan tentang jenis-jenis alih kode dan campur kode, fakor penyebab alih kode dan campur kode dalam film 3 Nafas Likas Karya Titien Wattimena, data penelitian diperoleh dari mengunduh film, menonton, dan membuat trasnkrip dialog yang terdapat fenomena bahasa alih kode dan campur kode dalam film tersebut, setelah data di peroleh peneliti melakukan analisis. Penyajian analisis data mengunakan kata-kata karena penelitian ini merupakan deskriptif kualitatif.Dari hasil penelitian, pembahasan, dan simpulan tentang analisis alih kode dan campur kode dalam film 3 Nafas Likas terdapat data penelitian berupa alih kode dan campur kode dengan jumlah total 113 data. Data jenis-jenis alih kode dan campur kode dengan jumlah 56 data, faktor penyebab alih kode dan campur kode dengan jumlah 10 data dan alih kode dan campur kode dalam bahasa karo 47 data.