Pengaruh Model Pembelajaran Examples Non Examples Berparadigma Humanistik terhadap Kemampuan Koneksi dan Kreativitas Matematika Peserta Didik pada Materi Luas Permukaan dan Volume Kubus dan Balok Kelas VIII SMP Negeri 1 Balige T.P. 2018/2019
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Examples Non Examples berparadigma Humanistik terhadap kemampuan koneksi dan kreativitas matematika peserta didik di kelas VIII SMP Negeri 1 Balige T.P 2018/2019 dengan populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII yang terdiri dari 6 kelas dan yang menjadi sampel penelitian ini adalah kelas VIII-A dengan jumlah 30 peserta didik sebagai kelas eksperimen dengan teknik random sampling. Instrumen yang digunakan adalah post-test dari hasil yang telah dilakukan uji validitas instrument serta lembar observasi aktifitas peserta didik.
Persamaan regresi sederhana model pembelajaran Examples Non Examplesberparadigma humanistik terhadap kemampuan pemahaman konsep diperoleh( Y) ̂=20,524+0.787X dan terhadap kemampuan berpikir kritis matematis diperoleh Y ̂=33,121+0.599X. Hasil perhitungan koefisien determinasi r^2= 61,9% ini berarti model pembelajaran Examples Non Examples mempunyai pengaruh terhadap kemampuan koneksi sebesar 61,9 %. Hasil perhitungan koefisien determinasi diperoeh r^2= 36,7% ini berarti model pembelajaran Examples Non Examples mempunyai pengaruh terhadap kemampuan kreativitas matematika sebesar 36,7%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran Examples Non Examples berparadigma humanistik terhadap kemampuan koneksi dan kemampuan kreativitas matematika. Jadi harapan peneliti model pembelajaran Examples Non Examples dapat diterapkan untuk meningkatkan kemampuan koneksi dan kreativitas matematika peserta didik.
Collections
- Pendidikan Matematika [663]