Pengaruh Penggunaan Model Quantum Teaching Terhadap Kemampuan Menulis Artikel Pada Siswa Kelas XII SMK Negeri 5 Medan Tahun Pembelajaran 2018/2019
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan Model Quantum Teaching terhadap kemampuan menulis Artikel Pada Siswa Kelas XII SMK Negeri 5 Medan Tahun Pembelajaran 2018/2019.
Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 5 Medan tahun pembelajaran 2018/2019 yang terdiri dari 9 kelas dengan keseluruhan populasi kelas XII yaitu 210 siswa. Dari populasi tersebut ditetapkan sampel sebanyak 60 orang dengan total 2 kelas yang dipilih secara random sampling yaitu kelas XII TGB I dan XII TGB III. Teknik pengumpulan data yang digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa adalah berupa essay. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji Normalitas menggunakan uji F, uji Homogenitas dan uji Hipotesis menggunakan uji “t”.
Hipotesis dalam penelitian ini diuji dengan uji “t” pada taraf signifikan α = 0,05. Dari data perhitungan thitung > ttabel = 5,713 > 1,671. Dengan demikian hipotesis nihil (H0) ditolak dan hipotesis alternative (Ha) diterima. Dengan demikian, dapat dinyatakan bah tahun wa Model Quantum Teaching berpengaruh terhadap kemampuan menulis artikel kelas XII SMK Negeri 5 Medan pembelajaran 2018/2019.