Show simple item record

dc.contributor.authorSinamo, Ayu Indah Permata
dc.date.accessioned2019-11-01T02:22:00Z
dc.date.available2019-11-01T02:22:00Z
dc.date.issued2019-09-18
dc.identifier.urihttp://repository.uhn.ac.id/handle/123456789/2834
dc.description.abstractPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh modal kerja melalui variabel perputaran kas, perputaran piutang dan perputaran persediaan secara parsial terhadap profitabilitas yang diukur melalui Return on Asset (ROA) pada perusahaan manufaktur sektor konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2018. Desain penelitian ini adalah asosiatif kasual. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sector barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2018. Pemilihan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan metode purposive sampling dan dari 53 perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi diperoleh sampel penelitian 17 perusahaan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang peroleh dari webside Bursa Efek Indonesia yaitu www.idx.co.id. Metode pengumpulan data dalam peneltian ini adalah studi kepustakaan atau studi dokumentasi. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah profitabilitas yang diukur melalui retun on asset (ROA), sedangkan variabel independen yang digunakan adalah perputaran kas, perputaran piutang, dan perputaran persediaan. Metode analisis data yang menggunakan analisis regresi linear berganda dengan melakukan uji asumsi klasik terlebih dahulu. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa secara parsial perputaran kas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Return on Asset (ROA), perputaran piutang tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Return on Asset (ROA), dan perputaran persediaan tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Return on Asset (ROA) pada perusahaan manufaktur sektor konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Nilai Adjusted R Square adalah 0,214 hal ini berarti 21,4 % variabel dependen dapat dijelaskan oleh variabel independen, sedangkan sisanya 78,6% dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.en_US
dc.subjectPerputaran Kas,en_US
dc.subjectPerputaran Piutang,en_US
dc.subjectPerputaran Persediaan,en_US
dc.subjectProfitabilitas,en_US
dc.subjectReturn on Asset (ROA)en_US
dc.titlePENGARUH MODAL KERJA TERDAHAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR SEKTOR KONSUMSI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016-2018en_US


Files in this item

Thumbnail

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record