ANALISIS PENGARUH INFLASI, KURS RUPIAH/USD, DAN PENANAMAN MODAL ASING TERHADAP NILAI EKSPOR MINYAK KELAPA SAWIT DI INDONESIA TAHUN 2010-2022
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari Inflasi, Kurs rupiah/USD, dan penanaman modal asing di Indonesia Tahun 2010-2022.
Penelitian menggunakan model regresi linier berganda. Data yang digunakan adalah data sekunder yaitu: Inflasi, Kurs Rupiah/USD, Penanaman Modal Asing, dan Nilai Ekspor Minyak Kelapa Sawit. Pengumpulan data dimulai dari tahun 2010 sampai tahun 2022. Data diolah dengan menggunakan program E-Views version 12. Analisis data yang digunakan yaitu analisis data runtun waktu dengan model ekonometrik.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Inflasi berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap nilai ekspor minyak kelapa sawit di Indonesia Tahun 2010-2022, 2) Kurs rupiah/USD berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap nilai eskpor minyak kelapa sawit di Indonesia Tahun 2010-2022, 3) Penanaman modal asing berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai ekspor minyak kelapa sawit di Indonesia Tahun 2010-2022.
Collections
- Ekonomi Pembangunan [144]